Jumat, 10 Agustus 2018

Ikatan Mahasiswa Honihama Gelar Lomba Menulis Sejarah

Foto: Maksimus M. Kian

Mengisi waktu liburan di kampung halaman sekaligus meriahrayakan HUT RI yang ke 73, para mahasiswa asal desa Honihama menggelar sejumlah kegiatan. Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh muda-mudi yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Honihama ini adalah lomba menulis sejarah pendidikan di desa Tuwagoetobi. Secara khusus, mereka memfokuskan pada sejarah berdirinya lembaga pendidikan di kampung Honihama, Desa Tuwagoetobi.
Yang menjadi peserta kompetisi menulis adalah para pelajar sekolah menengah yang berasal dari desa Tuwagoetobi, kampung Honihama. Sebelum pelaksanaan lomba, para pelajar terlebih dahulu mendapat bimbingan menulis pada Kamis (9/8/2018). Pemberian materi bimbingan menulis dibawakan oleh pegiat literasi, yaitu pengurus AGUPENA (Asosiasi Guru Penulis Indonesia) Flores Timur.
Bertempat di halaman Balai Desa (Basa) Orong Tewa, Maksimus Masan Kian bersama Pion Ratulolly selaku pegiat literasi membawakan materi menulis di hadapan puluhan siswa-siswi. Para siswa-siswi ini adalah calon peserta lomba.

"Kami berbagi informasi seputar motivasi menulis, teknik melakukan wawancara dan bagaimana kerangka membuat tulisan tentang sejarah." demikian ungkap Maksimus Masan Kian lewat media sosial facebook-nya. (teks: Maksimus M. Kian, Edit: Simpet)
Foto: Maksimus M. Kian


Foto: Maksimus M. Kian

Foto: Maksimus M. Kian


Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar